MUKOMUKO – Suasana kebersamaan dan semangat persatuan terasa kental saat rombongan Partai Golkar yang dikomandoi Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar, Choirul Huda, SH, menggelar Safari Ramadhan ke-2 di Mushola Nurul Huda Desa Bumi Mulya, Kecamatan Penarik, Kabupaten Mukomuko, Jum’at (15/03).
Dalam tausyiahnya kali ini, Ketua DPD Partai Golkar Mukomuko, Choirul Huda, SH menekankan pentingnya menjaga persatuan dan menghapus dendam pasca-perhelatan demokrasi.
“Saat ini adalah waktu untuk bersatu dan membangun negeri ini bersama-sama. Mari kita tinggalkan dendam-dendam politik, baik setelah Pilpres, pileg, maupun pilkada. Kita harus bersatu demi kemajuan bangsa ini. Jangan biarkan perasaan benci menghiasi hati kita, karena hal itu hanya akan merusak kondisi kita sendiri,” ujarnya dihadapan para jama’ah.
Dalam kesempatan yang sama, Choirul Huda pun menyampaikan selamat menunaikan ibadah puasa 1445 Hijriah.
“Perkenankanlah saya, baik sebagai pribadi maupun atas nama Ketua DPD Partai Golkar, mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa 1445 Hijriah, bulan yang penuh keberkahan, rahmat, dan ampunan dari Allah SWT,” sampainya.
Ia pun tak lupa mendoakan seluruh umat Islam, khususnya jama’ah Musholla Nurul Huda agar diberi kekuatan, kemudahan, dan kelancaran dalam menjalankan ibadah puasa Ramadhan serta dapat menjadi manusia yang lebih bertakwa.
“Semoga kita semua senantiasa diberikan kekuatan dalam menjalankan ibadah puasa di bulan ramadhan ini. Dan ini akan menjadi spirit yang penting bagi kami dalam merajut tali silaturahmi antar sesama umat muslim,” ucap Choirul Huda.
Huda menambahkan bahwa Partai Golkar senantiasa berupaya membangun dimensi spiritual yang berbasis ajaran agama terhadap masyarakat, terutama ajaran agama Islam. Hal tersebut, lanjutnya, ditujukan untuk memperkuat karakter nilai-nilai luhur masyarakat agar memiliki keimanan dan takwa kepada Allah SWT serta berakhlak mulia.
Adapun antusiasme jama’ah sekitar mushola terlihat sangat tinggi, sehingga saf jamaah tarawih terlihat penuh hingga ke belakang. Hal ini menunjukkan dukungan yang kuat dari masyarakat terhadap kegiatan Safari Ramadhan yang digelar Partai Golkar.
Turut hadir dalam rombongan tersebut beberapa pengurus penting Partai Golkar Mukomuko, antara lain Kepala BSN, Anang R, Kepala Bapilu, Nur Puji Rahardjo, Ketua MPO, Ririd Utraman, Ketua KPPG, Ani Tri Ratnawati, dan Caleg Terpilih Partai Golkar Dapil 2, Hanasrum.
Kegiatan Safari Ramadhan ini bukan hanya sekedar upaya untuk menjalin kedekatan dengan masyarakat, tetapi juga sebagai wujud komitmen Partai Golkar dalam membangun semangat persatuan dan menjaga keharmonisan di tengah-tengah masyarakat, terutama dalam suasana bulan suci Ramadhan.(GJR)