Hari Pertama Ngantor, Bupati Mukomuko Sentil  ASN Soal Disiplin Hingga Kebersihan Kantor 

Blog48 Views
banner 468x60

MUKOMUKO – Sepekan berlalunya bulan Ramadhan menjadi momen penting bagi Bupati Mukomuko, Choirul Huda, S.H. Pasalnya, hari ini, Jum’at (7/2), ia untuk pertama kalinya berkantor di Kompleks Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mukomuko.

Sebelumnya, purnawirawan TNI ini belum sempat berkantor pasca dilantik serentak oleh Presiden Prabowo Subianto di Istana Negara. Usai pelantikan, ia langsung mengikuti retreat di Magelang, Jawa Tengah, selama delapan hari.

banner 336x280

Pagi ini, sekitar pukul 07.00 WIB, Bupati Choirul Huda tiba di kantor didampingi Wakil Bupati , Rahmadi, AB. Tanpa menunda waktu, ia langsung memimpin jalannya apel gabungan dihadapan seluruh ASN yang tergabung di lingkungan pemerintah daerah Kabupaten Mukomuko.

Dalam sambutannya, Bupati Choirul Huda langsung “ngegas” soal pentingnya suatu kedisiplinan di tubuh ASN dalam lingkungan Pemkab Mukomuko. Ia menekankan agar di masa kepemimpinannya, ASN dapat lebih disiplin dalam bekerja.

“Semangat kerja itu hadir saat adanya kedisiplinan dalam bekerja. Bagaimana kita mau semangat bekerja, sedangkan ASN nya malas-malasan dan tidak disiplin,” ujarnya.

Tak hanya itu, Bupati Choirul Huda pun menyentil soal kebersihan lingkungan perkantoran yang acak-acakan dan terkesan kurang terawat. Dalam waktu dekat, ia bersama Wakil Bupati akan sidak ke seluruh instansi.

“Minggu ini kita kasih “PR” agar seluruh kantor terlihat bersih. Kami akan melakukan sidak, dan kedepannya tidak ada lagi perkantoran yang acak-acakan. Saya ingatkan itu,” tegasnya.

Menurutnya, sebagai pusat pemerintahan, kompleks perkantoran Pemkab Mukomuko harus selalu terjaga kebersihannya. Ia menekankan bahwa lingkungan yang bersih dan tertata tidak hanya menciptakan kenyamanan bagi pegawai, tetapi juga memberikan kesan baik bagi masyarakat yang datang dalam mendapatkan pelayanan.(*)

banner 336x280

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *